Updating Results

Cipta Kridatama

  • 1,000 - 50,000 employees

FGDP Mining Operations null

Jakarta Selatan

Opportunity Expired

Ayo bergabung dalam program akselerasi karir bagi fresh graduate bersama kontraktor pertambangan ternama di Indonesia

Opportunity details

Opportunity Type
Graduate Job
Salary
IDR 6,000,000 - 10,000,000

Perkiraan gaji oleh Prosple

Application dates

Minimum requirements

Accepting International Applications
No
Qualifications Accepted
E
Civil Engineering & Construction
Geomatic Engineering
Mining Engineering
Geotechnical Engineering

Hiring criteria

Entry pathway

See details

Working rights

Indonesia

  • Indonesian Citizen
  • Indonesian Permanent Resident
  • Indonesian Temporary Work Visa
Read more

Tentang PT Cipta Kridatama

PT Cipta Kridatama didirikan pada tanggal 8 April 1997 sebagai pengembangan dari jasa penyewaan dan penggunaan alat berat PT Trakindo Utama. Pesatnya pertumbuhan industri tambang Indonesia mendorong perusahaan mengubah haluan bisnis ke jasa pertambangan terpadu “dari tambang hingga pelabuhan'' pada 2003 dan hingga kini Cipta Kridatama berkembang menjadi salah satu perusahaan kontraktor pertambangan terkemuka di Indonesia.

Yang akan kamu lakukan

Pada iklan lowongan ini di situs resminya, Cipta Kridatama tidak mencantumkan gambaran pekerjaan yang akan kamu lakukan jika kamu terpilih mengikuti program Fresh Graduate Development Program Mining Operations (FGDP Mining Operations). Namun jika melihat iklan lainnya pada posisi yang sama di perusahaan ini untuk kategori professional hire (source:ciptakridatama.co.id), FGDP Mining Operations (Lead of Mining Operations) akan memiliki tugas & tanggung jawab utama sebagai berikut:

  • Menjelaskan progress pencapaian pekerjaan, keterlambatan pekerjaan, kondisi area kerja dan lain-lain selama overshift.
  • Melaksanakan safety briefing kepada operator mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan pekerjaan seperti posisi unit, pekerjaan yang harus dilakukan, indikasi bahaya, dan lain-lain.
  • Melakukan penugasan kepada operator sesuai dengan kemampuan pengendalian unit alat berat dan tingkat kesulitan pekerjaan, serta mengarahkan ke lokasi yang telah ditentukan oleh Operation Supervisor.
  • Mengawasi kegiatan operasional pertambangan secara umum, agar berjalan aman dan selamat, serta memberikan hasil dengan produktivitas yang tinggi.
  • Melaporkan dan mengkoordinasikan setiap permasalahan yang terjadi pada unit alat berat kepada Bagian Plant / Maintenance.
  • Menyusun laporan hasil safety briefing, kegiatan peralatan/unit termasuk yang stand by, break down, dan yang sudah masuk jadwal pelayanan tiap shift.
  • Meninjau dan mengevaluasi kendala dalam operasi penambangan dan berdiskusi dengan Supervisor Operasional, serta mencari solusi untuk memecahkan masalah yang terjadi.
  • Menyiapkan / memposisikan Lighting Tower, dan menyalakan dan / atau mematikannya untuk shift malam / NS

Training, pengembangan diri & rotasi

Berdasarkan mayoritas ulasan online oleh para karyawan ataupun mantan karyawan PT Cipta Kridatama, karyawan yang bekerja di sini mendapatkan program pelatihan yang terjadwal dengan baik sehingga sangat membantu bagi yang baru mulai bekerja dan ingin mengembangkan diri di sini.

Kompensasi & benefit

Pihak Cipta Kridatama (CK) tidak memaparkan besaran gaji yang akan diperoleh kandidat terpilih untuk FGDP Plant ini. Akan tetapi jika merujuk pada gaji staff Engineering secara umum di perusahaan ini adalah berkisar antara IDR 6.000.000 hingga IDR 10.000.000 sehingga seorang trainee minimal juga akan mendapatkan nominal pada kisaran tersebut, dan biasanya gaji akan naik secara signifikan setelah lulus program dan dinaikkan jabatannya. Untuk benefit lainnya juga cukup lengkap mulai dari tunjangan kesehatan yang meng-cover keluarga, insentif, bonus, dan uang lembur yang menarik. (source:jobplanet.com)

Jenjang karir

Jenjang karir di PT Cipta Kridatama diakui sangat jelas dan baik oleh mayoritas karyawan. Setiap tahunnya karyawan mendapat kenaikan gaji dan manajemen perusahaan juga cukup memperhatikan kinerja karyawan yang mana setiap orang tidak peduli latar pendidikannya, jika berpeforma bagus maka bisa naik jabatan.

Work-life balance

Dengan sistem manajemen yang tertata baik, work-life balance karyawan juga aman dan terjaga. Hal ini telah diakui oleh mayoritas karyawan baik yang masih bekerja atau sudah tidak lagi bekerja di perusahaan ini dimana mereka puas dengan SOP perusahaan.

Kultur kerja

Perusahaan ini dianggap sangat menyenangkan bagi kebanyakan karyawannya dimana rekan kerja saling mendukung, iklim kerja yang sehat dan penuh suasana kekeluargaan serta perhatian yang besar dari perusahaan terhadap potensi tiap karyawannya dengan adanya pemberian pelatihan yang teratur.

Tentang kamu

Jika kamu tertarik untuk mendaftar Fresh Graduate Development Program Mining Operations (FGDP Mining Operations) di PT Cipta Kridatama ini, maka berikut adalah kualifikasi yang harus kamu penuhi:

  • Usia maksimal 25 Tahun
  • Lulusan S1 Teknik Pertambangan, Teknik Geologi, Teknik Sipil
  • IPK minimum 3.00
  • Fresh Graduate atau maksimal pengalaman kerja 1,5 tahun
  • Memiliki daya analisa yang baik
  • Miliki jiwa kepemimpinan yang kuat
  • Mampu belajar dengan cepat
  • Memiliki kemapuan komunikasi yang baik, tegas dan percaya diri
  • Memiliki pengalaman di organisasi (internal/external kampus) lebih diutamakan
  • Bersedia ditempatkan di seluruh area operasional PT Cipta Kridatama (CK)

Cara melamar

Untuk mengirim lamaran, kamu hanya perlu klik tombol "Apply on employer site" pada halaman ini. Kami akan mengarahkan kamu ke situs rekrutmen resmi PT Cipta Kridatama. Seluruh proses rekrutmen PT Cipta Kridatama ini tidak dipungut biaya sama sekali dan berhati-hatilah terhadap penipuan yang mengatasnamakan rekrutmen PT Cipta Kridatama.

Hiring criteria

You should have or be completing the following to apply for this opportunity.

Entry pathway
Degree or Certificate
Minimum Level of Study
Bachelor or higher
Minimum Grade
  • 3 GPA (4 point)
Study Field
E
Civil Engineering & Construction
Geomatic Engineering
Mining Engineering
Geotechnical Engineering

Work rights

The opportunity is available to applicants in any of the following categories.

country
eligibility

Indonesia

Indonesia

Indonesian Citizen

Indonesian Permanent Resident

Indonesian Temporary Work Visa


Graduate Success Stories


  • Graduate stories
"Sebagai FGDP itu teman-teman bakalan di-support dan di-develop secara penuh untuk bisa mempelajari banyak hal, dan akan disediakan mentor kompeten yang kalian bebas bertanya apapun seputar pekerjaan dan program pelatihan"

Hardiyanto Setiawan